MSM TV, Beltim – Guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayahnya, Polres Belitung Timur menurunkan anggota Satuan Lalu Lintas untuk melaksanakan patroli ke beberapa gereja yang ada di Kecamatan Manggar. Minggu (30/07/2023).
Kegiatan patroli ini dilaksanakan selain merupakan tugas pokok juga untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di masyarakat.
Kasi Humas Polres Beltim Ipda Jerry S Tandaru, SH, MH seijin Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, SIK, MM kepada awak media mengatakan “Dengan adanya Polri ditengah-tengah masyarakat, diharapkan mereka semakin merasa aman dalam melakukan aktivitas peribadatan.”
Dalam pelaksanaan patroli ini juga, anggota mengimbau kepada masyarakat untuk selalu mentaati peraturan lalu lintas dalam berkendara seperti menggunakan helm SNI jika berkendara roda dua dan juga memakai sabuk pengaman jika berkendara roda empat atau roda enam” kata Kasi Humas.
Tidak lupa juga untuk menghimbau kepada masyarakat yang sedang beribadah di gereja untuk tetap sama-sama jaga toleransi sesama umat beragama. (Ramli)