Meriahkan HUT Ke-78 TNI, Ribuan Masyarakat Jepara Ikut Gowes Bareng Tentara

68
0

MSM TV, Jepara – Ribuan masyarakat dari berbagai penjuru memadati kawasan alun-alun I Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, pada Minggu (8/10/2023). Mereka hendak bersepeda untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI. Selain warga Bumi Kartini, ada pula peserta asal luar daerah.

Para pesepeda pada ajang bertajuk “Gowes Bareng Tentara”. ini dilepas oleh Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofik, S.I.P., bersama Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta dan Forkopimda lainnya.

Pemberangkatan peserta ditandai dengan pengibasan bendera start, yang dimulai dari Tugu Pancasila menuju ke arah utara.

“Bismillahirrahmanirrahim Gowes bareng tentara, Kodim 0719/Jepara dinyatakan dimulai,”ujar Pj. Bupati Edy Supriyanta.

Setelah menyusuri rute seputaran Kota, lalu finish kembali ke Alun-alun. Setibanya di lokasi, sudah ada stan-stan penjual produk UMKM serta pedagang kaki lima menyambut mereka. Selain itu, tersaji dari atas panggung hiburan.

Dikesempatan itu, Dandim Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq mengatakan, kegiatan ini untuk memperingati HUT ke-78 TNI. Ajang tersebut turut disemarakkan dengan pengundian berbagai macam hadiah. Antara lain terdapat satu paket umroh, serta satu unit mobil dan sepeda listrik sebagai hadiah utama.

“Ini dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI, dan HUT ke-73 Kodam IV/Diponegoro,” kata Dandim.

Lebih lanjut, lewat acara tersebut pihaknya ingin mengajak masyarakat agar membiasakan diri untuk berolahraga. Tak hanya itu, Dandim juga berharap terjadi efek berantai dalam perekonomian.

“Mari sama-sama kita membuat Jepara ini menjadi bagus, meriah, dan perekonomian makin bangkit. Dengan adanya seperti ini maka dampak positifnya luar biasa,” ujarnya.

Sedangkan diperingatan HUT ke-78 TNI ini menjadi momen besar bagi Putra (41), warga Kabupaten Grobogan yang mendapatkan hadiah mobil, dan Aji (40) Warga Desa Prambatan, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus. ini berhak atas hadiah umrah.

Dalam kegiatan tersebut juga diserahkan hadiah kepada pemenang juara panco dan lomba foto grafer. (Pendim 0719/Jepara)

Red SPR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here