Maman Suratman Ketua LSM MEMPAWAH BERANI: Sambut Baik Kedatangan Presiden RI

47
0

MSM TV, Mempawah Kalbar – Terkait agenda kunjungan kerja Presiden RI (Joko Widodo) pada hari Rabu, 20 Maret 2024 di Mempawah mendapat tanggapan dari berbagai elemen masyarakat, diantaranya yaitu Maman Suratman selaku Ketua LSM MEMPAWAH BERANI.

Melalui dibeberapa media yang diterbitkan, “Maman menyampaikan bahwa kedatangan Presiden RI (Joko Widodo) wajib disambut baik, sebab kedatangannya menimbulkan dampak positif bagi masyarakat dan daerah Kabupaten Mempawah,” ujarnya.

Oleh karena itu tidak alasan yang logis untuk menolak kedatangan Kepala Negara, terlebih masyarakat Mempawah adalah masyarakat yang majemuk yang terbentuk dalam suatu peradaban yang menghormati tamu, apalagi tamu tersebut adalah seorang Kepala Negara, wajib hukumnya untuk disambut baik, jangan ada elemen yang melakukan aksi penolakan, sebab aksi tersebut kami nilai tidak menghormati peradaban Mempawah yang telah terbangun selama ini,” tambahnya.

Selain itu jika aksi penolakan dilakukan sama artinya tidak menghargai masyarakat Mempawah yang mendukung kedatangan Presiden RI di Mempawah, oleh karena itu saya mengajak sekaligus menghimbau agar kedatangan Presiden RI disambut dengan baik, mari kita ciptakan keamanan dan ketertiban sehingga agenda tersebut berjalan lancar,” tegasnya.

” Saya tegaskan bahwa jika ada elemen masyarakat yang coba-coba melakukan penolakan maka aksi tersebut akan kami lawan, sebab aksi tersebut dinilai merusak peradaban Mempawah yang sekaligus mempermalukan masyarakat Mempawah secara nasional. Sekali saya tegaskan, Jangan ada aksi penolakan kedatangan Presiden RI, jika masih nekad maka akan berhadapan dengan saya,” pungkas Maman Suratman.

(Hepni JK)