Ketua Bawaslu Buol Awasi Sortir dan Pelipatan Surat Suara di Gudang KPU

18
0

MSM TV (MSM Network), Buol – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Buol Karianto S.sos, melakukan pengawasan langsung terhadap proses sortir dan pelipatan surat suara yang berlangsung di Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Buol, Jln Syarif Mansur Kelurahan Leok 1 Kecamatan Biau kabupaten Buol, Selasa (5/11/24)

Pada kesempatan ini juga ketua bawaslu buol Karianto, mengimbau kepada petugas sortir untuk teliti dalam pengecekan surat suara sebelum dilipat, Ia menambahkan bahwa Bawaslu hadir untuk memastikan bahwa pelipatan dan penyortiran surat suara harus berlangsung sesuai standar yang telah ditetapkan, Pengawasan ini bertujuan memastikan seluruh proses sortir dan pelipatan surat suara berjalan lancar, aman, dan sesuai prosedur yang ditetapkan.

“Sukses atau tidaknya dalam penyelenggaraan pemilu tergantung darip ada petugas yang melakukan sortir lipat surat suara yang di lakukan hari ini

Kami dari Bawaslu melakukan pengawasan surat suara yang di sortir dalam kondisi baik sebelum akan di distribusikan ke seluruh TPS di kabupaten buol, dan kami akan memastikan seluruh surat suara dalam kondisi baik tidak ada yang bermasalah”

Lebih tegas, Karianto berharap seluruh petugas Sortir agar dapat melaksanakan tugas dengan baik serta penuh tanggung jawab, agar pelaksanaan pemilihan di kabupaten buol tahun 2024 dapat berjalan dengan baik Tutupnya.