Kapolsek Melaya Menginspirasi Siswa-Siswi SMKN 4 Negara Dalam Kegiatan Jum’at Curhat Menyama Braya

69
0

MSM TV, Jembrana Bali – Kapolsek Melaya, AKP I Komang Muliyadi S.H., M.M., bersama dengan anggota Polsek Melaya, melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat Menyama Braya dengan siswa-siswi dan guru Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Negara, Jum’at (3/11/2023) pukul 09.00 WITA.

Kepala Sekolah SMKN 4 Negara menyambut baik kedatangan Kapolsek Melaya dan mengucapkan terima kasih atas program Jum’at Curhat yang memberikan arahan dan petunjuk kepada siswa-siswi SMKN 4 Negara.

Kapolsek Melaya, AKP I Komang Muliyadi, S.H., M.M., mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah SMKN 4 Negara yang telah menyediakan tempat dan waktu untuk pelaksanaan kegiatan Jum’at Curhat Menyama Braya, yang merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Polres Jembrana.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Melaya memberikan arahan kepada siswa-siswi SMKN 4 Negara tentang bahaya narkoba, pergaulan bebas, dan kenakalan remaja. Ia menekankan betapa fatalnya penggunaan narkoba bagi generasi muda dan mengingatkan agar mereka menjauhi narkoba demi masa depan yang cerah. Kapolsek juga memberikan edukasi tentang pentingnya tertib berlalu lintas saat berkendara, terutama bagi siswa yang belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dan ingin menggunakan sepeda motor.

Kapolsek Melaya juga mendorong siswa-siswi untuk tetap menjaga komunikasi dengan Bhabinkamtibmas (Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) demi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah.

Kegiatan Jum’at Curhat Menyama Braya berlangsung hingga pukul 10.00 WITA dengan aman dan lancar. Kegiatan ini diharapkan memberikan inspirasi dan pemahaman yang lebih baik kepada siswa-siswi SMKN 4 Negara tentang bahaya narkoba, keselamatan berlalu lintas, serta menjaga komunikasi dengan pihak kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

humpolmelaya
(redMSM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here