Jepara Rescue Adakan Diklat untuk Anggota Lama dan Baru

50
0

MSM TV, Jepara – Jepara Rescue (JRC) kembali mengadakan kegiatan pendidikan dan pelatihan (diklat) untuk anggota lama dan baru. Acara yang digelar di pantai mblebak mlongo Jepara, acara ini bertujuan meningkatkan keterampilan evakuasi kecelakaan laut. acara ini berlangsung dengan penuh semangat di bawah pimpinan Kepala JRC, H. Bondan.

Dalam diklat ini, JRC menghadirkan pemateri berpengalaman dari berbagai instansi terkait, antara lain Badan SAR Nasional (Basarnas), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Palang Merah Indonesia (PMI). Kepala JRC, H. Bondan, dalam sambutannya menekankan pentingnya pengetahuan dan keterampilan dalam mengevakuasi korban kecelakaan laut, mengingat Jepara merupakan daerah pesisir yang rawan dengan kecelakaan laut.

“Pengetahuan dan keterampilan dalam mengevakuasi korban kecelakaan laut sangat krusial bagi anggota JRC. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesiapan dan respons cepat anggota dalam situasi darurat di perairan,” ujar H. Bondan.

Para peserta diklat, baik anggota lama maupun baru, menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti setiap sesi yang disampaikan oleh para pemateri. Setelah sesi materi selesai, kegiatan dilanjutkan dengan praktik langsung di laut lepas. Para peserta diberi kesempatan untuk menggunakan perahu karet yang disediakan oleh Basarnas dan BPBD Kabupaten Jepara.

Praktik di laut ini bertujuan untuk memberikan pengalaman nyata dalam situasi evakuasi dan menyelamatkan korban di perairan. Dengan bimbingan dari para instruktur berpengalaman, para peserta belajar bagaimana melakukan evakuasi dengan tepat dan efisien, serta memahami berbagai teknik penyelamatan di air.

Diklat ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan anggota Jepara Rescue dalam menghadapi situasi darurat di laut, sehingga mereka dapat memberikan pertolongan dengan cepat dan efektif. Jepara Rescue berkomitmen untuk terus meningkatkan kompetensi anggotanya demi keamanan dan keselamatan masyarakat di wilayah pesisir.

(Red SPR)