Gadis Baturaja Dipersunting Bujang Bengkulu, Putri dari Pasangan Febrianto Kuncoro Soman SKM MKM dan Berita Afriani Saroji SKM MKes

13
0

MSM TV (MSM Network), Baturaja – Suasana bahagia terlihat jelas dalam acara seserahan lamaran pria asal Bengkulu, Jeva Oktama Putra S Kom dengan perempuan daerah Baturaja, Kabupaten OKU bernama Shabila Fitri Aulia S Kom M Kom.

Putra pertama (dua bersaudara) dari pasangan Pelda (Purn) Agus Saleh dan Enda Suryanti SPd (Alm) ini, bersama keluarga besarnya tiba di kediaman calon istrinya di Jalan Husni Thamrin, Kelurahan Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU pada pukul 14.00 WIB.

Dengan membawa berbagai barang yang telah dikemas dengan rapi untuk diberikan kepada gadis pujaan yang akan dinikahinya pada Minggu 1 Desember 2024, keluarga besar Jeva langsung disambut oleh kedua orang tua mempelai wanita.

Seperti seserahan pada umumnya, sang pria membawa berbagai macam barang mulai dari perlengkapan salat, pakaian, perlengkapan makan dan lainnya.

Rangkaian acara yang sakral ini, dimulai dengan salam dan sambut dari kedua belah pihak baik mempelai pria maupun wanita. Prosesi yang kental dengan adat dan budaya ini dilakukan dengan saling berbalas pantun.

Kemudian, mempelai pria menyalami dan mencium tangan calon kedua mertuanya untuk meminta restu. Setelah prosesi salam dan sambut, keluar Febri Kuncoro mengajak mempelai pria bersama rombongan masuk ke dalam rumah sebagai bukti jika kedatangan dan niat baik mereka diterima.

Suasana penuh keakraban terlihat dari kedua keluarga yang akan dipersatukan dalam tali pernikahan tersebut. Tampak, Jeva bersama keluarga menyerahkan seserahan secara simbolis kepada keluarga Shabila, sebagai tanda kasih sayang dan komitmen calon suami untuk memenuhi kebutuhan calon istri setelah menikah nanti.

Dalam kesempatan itu, Jeva melalui bapak Mertan Dani, salah satu keluarganya yang menjadi juru bicara, menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya ke Bumi Sebimbing Sekundang yakni untuk mempersunting Shabila sebagai istri.

“Kedatangan kami jauh-jauh dari Bengkulu, menghantarkan anak bujang kami yang ganteng dan soleh ini. Kami juga membawa seserahan sebagai tanda keseriusan anak kami untuk meminang ananda Shabila. Untuk itu, kami meminta dan berharap bapak ibu sudi menerima seserahan lamaran kami ini,” ungkap pria paru baya, mantan camat di daerah Bengkulu.

Gayung bersambut, niat tulus Jeva disambut baik oleh kedua orang tua Shabila. Melalui juru bicaranya, bapak Drs H Yulius Nawawi, keluarga besar Febri Kuncoro menyambut baik kedatangan mempelai pria bersama keluarganya dan menerima seserahan yang dibawa.

“Pertama kami mengucapkan selamat datang di Kota Baturaja. Kami sekeluarga besar ananda Febri Kuncoro menerima dan menyambut baik keluarga bapak Pelda (Purn) Agus Saleh. Kami tahu kedatangan bapak juga membawa anak bujang yang sudah berikrar kepada cucu kami, yakni ingin melamar,” kata Yulius Nawawi, mantan Bupati OKU dua periode, 2008-2010 dan 2010-2014.

Tentunya, lanjut Yulius Nawawi, niat baik Jeva Oktama Putra untuk melamar dan menikahi Shabila Fitri Aulia, harus disegerakan. Sebab, dalam islam pernikahan merupakan salah satu ibadah yang tidak boleh ditunda.

“Jadi kami menerima dengan senang hati maksud kedatangan Jeva dan keluarga untuk melamar cucu kami. Kami juga menerima seserahannya, kami tidak melihat apa yang dibawa karena maksud dan tujuannya mulia,” tuturnya.

Yulius menjelaskan, sesuai kesepakatan kedua belah pihak keluarga, akad nikah akan dilangsungkan pada Minggu 1 Desember 2024, pukul 07.00 WIB di rumah mempelai wanita, Jalan Husni Thamrin, Kelurahan Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU.

Usai akad nikah, di hari yang sama, Jeva Oktama Putra dan Shabila Fitri Aulia, akan duduk bersanding di pelaminan menjadi raja dan ratu sehari dengan disaksikan oleh ribuan tamu undangan dalam acara resepsi di Gedung Kesenian Baturaja.(erham)