Dua Warga Ditemukan Meninggal Di Semak-Semak

55
0

MSM TV, Kayong Utara – Dua warga ditemukan warga sudah dalam keadaan tidak bernyawa di semak-semak  dalam posisi telungkup, Jalan Usaha Tani RT 07/RW 03 Dusun Perang, Desa Benawai Agung Kecamatan Sukadana Kabupaten Kayong Utara-Kalbar, Selasa 23 Januari 2024.

“Ya benar, ada dua orang yang ditemukan yaitu AG (61) dan UR (70), warga Dusun Plerang, Desa Benawai Agung. Mereka berdua sedang mencari daun nipah untuk pembuatan daun atap,” Kata Kasat Reskrim Iptu Hendra Gunawan mewakili Kapolres Kayong Utara membenarkan, Rabu (24/01/23).

“Hasil visum RSUD Muhammad Sultan Jamaludin 1 Sukadana tidak ditemukan tanda kekerasan. Namun mereka berdua memiliki riwayat penyakit yang sama, yaitu penyakit asma dan paru-paru” sambungnya.

Kedua almarhum saat ini sudah diserahkan ke pihak keluarga dan telah dikebumikan.

Albadri. Kaperwil media suara mabes Kalimantan BaratBarat – Kabupaten Kayong Utara.