Bhabinkamtibmas Polsek Benua Kayong Hadiri Kegiatan “Rembuk Stunting” Dalam Rangka Pencegahan Dan Penanganan Stunting

6
0

MediaSuaraMabes, Ketapang Kalbar – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan penurunan angka stunting, Polsek Benua Kayong melaksanakan kegiatan Rembuk Stunting yang bertempat di Desa Padang, Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, pada, (21/04).

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perangkat desa, kader kesehatan, perwakilan Puskesmas, tokoh masyarakat, dan Babinkamtibmas Polsek Benua Kayong. Kehadiran Polsek dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan kepedulian aparat kepolisian terhadap isu kesehatan masyarakat, khususnya dalam pencegahan dan penanganan stunting sejak dini.

Kapolsek Benua Kayong, yang diwakili bhabinkamtibmas Bripka Purwo mengatakan bahwa penanganan stunting bukan hanya tanggung jawab tenaga kesehatan semata, tetapi juga membutuhkan keterlibatan semua pihak, termasuk aparat keamanan. “Kami di Polsek Benua Kayong siap mendukung program pemerintah dalam mencegah dan menangani stunting, demi mewujudkan generasi yang sehat dan berkualitas,” ujarnya.

Dalam forum rembuk tersebut, dilakukan identifikasi kasus stunting di wilayah Desa Padang, analisis penyebab, serta penyusunan rencana tindak lanjut yang melibatkan lintas sektor. Masyarakat juga diberi edukasi mengenai pentingnya asupan gizi, pola asuh, serta sanitasi yang baik dalam mencegah stunting pada anak.

Kegiatan Rembuk Stunting ini diharapkan menjadi langkah awal yang konkret dalam membangun kesadaran kolektif dan memperkuat kolaborasi antara masyarakat, pemerintah desa, serta pihak keamanan demi menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.

(A’ang Sanjaya/Red)

MediaSuaraMabes, Ketapang Kalbar – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan penurunan angka stunting, Polsek Benua Kayong melaksanakan kegiatan Rembuk Stunting yang bertempat di Desa Padang, Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, pada, (21/04).

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perangkat desa, kader kesehatan, perwakilan Puskesmas, tokoh masyarakat, dan Babinkamtibmas Polsek Benua Kayong. Kehadiran Polsek dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan kepedulian aparat kepolisian terhadap isu kesehatan masyarakat, khususnya dalam pencegahan dan penanganan stunting sejak dini.

Kapolsek Benua Kayong, yang diwakili bhabinkamtibmas Bripka Purwo mengatakan bahwa penanganan stunting bukan hanya tanggung jawab tenaga kesehatan semata, tetapi juga membutuhkan keterlibatan semua pihak, termasuk aparat keamanan. “Kami di Polsek Benua Kayong siap mendukung program pemerintah dalam mencegah dan menangani stunting, demi mewujudkan generasi yang sehat dan berkualitas,” ujarnya.

Dalam forum rembuk tersebut, dilakukan identifikasi kasus stunting di wilayah Desa Padang, analisis penyebab, serta penyusunan rencana tindak lanjut yang melibatkan lintas sektor. Masyarakat juga diberi edukasi mengenai pentingnya asupan gizi, pola asuh, serta sanitasi yang baik dalam mencegah stunting pada anak.

Kegiatan Rembuk Stunting ini diharapkan menjadi langkah awal yang konkret dalam membangun kesadaran kolektif dan memperkuat kolaborasi antara masyarakat, pemerintah desa, serta pihak keamanan demi menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.

(A’ang Sanjaya/Red)