Prangkat Desa Werot Menyambut Baik Kunjungan Silaturahmi Awak Media

83
0

MSM TV, Minahasa utara – Belly Rampengan selaku Kepala desa werot terima kunjungan silaturahmi dari awak media, giat kunjungan tersebut sebagai wujud upayah kerjasama prangkat pemerintahan desa dengan awak media dalam hal pemberitaan.

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh kepala desa Belly Rampengan dan didampingi sekertaris desa Riandy Sampelan langsung di kantor desa werot. Kamis, (28/05/2023)

Dalam kesempatan tersebut Belly Rampengan selaku kepala desa menjelaskan tentang kinerja yang telah diselesaikan maupun beberapa tahapan yang direncanakan untuk memajukan desa werot agar menjadi kategori desa mandiri.

Belly Rampengan selaku kepala desa berharap dengan terjalinnya kerjasama antara pemerintahan desa werot dengan awak media, dapat membantu mempublikasikan tahap-tahapan yang direncanakan pemerintah desa werot kedepan.

“Kedepan saya berharap rekan-rekan pers dapat menjadi bagian dari pada kami, untuk membantu mempublikasikan segalah bentuk progres kami kedepan, dan sebagai penyambung lida dari pada keluhan masyarakat,” Ujar Kades.

Belly Rampengan juga berharap atas kerjasama dan adanya bantuan peran awak media kepada pemerintahan desa werot bisa menjadi kontrol atas progres yang dijalankan pemerintahan desa worot tetap pada koridornya.

“Tidak bisa dipungkiri peran awak media baik cetak, elektronik maupun online cukup strategis membantu kinerja prangkat pemerintahan kususnya di desa werot dalam menyampaikan informasi sekaligus menjadi jembatan antara harapan dan aspirasi masyarakat terhadap pemerintah desa werot,” Tegas Kades.

Giat kunjungan silaturahmi dikemas cukup santai, berlangsung interaktif dan sharing sehingga terbangun suasana akrab, meskipun pelaksanaannya terbilang pada jam sibuk prangkat desa untuk melayani administrasi masyarakat.

Ditempat yang sama sekertaris desa Riandy Sampelan juga menuturkan bahwa kerjasama dan sinergitas seperti ini harus terus kita bangun sehingga antara kebutuhan informasi dan progres pemerintahan desa werot dapat berjalan baik beriringan.

“Trimakasih untuk para rekan media atas segala dukungan yang diberikan, sehingga masyarakat mengatahui tentang apa saja yang sudah dilakukan jajaran pemerintah desa werot untuk berupaya menjadikan desa werot menjadi desa yang mandiri,” Kata Sekdes.

Sementara itu perwakilan awak media juga menyampaikan ucapan trimakasih kepada kepala desa werot dan jajaran yang telah menerima, menyambut kami dalam giat kunjungan silaturahmi untuk menjalin kerjasama dalam pemberitaan.

“Kami ucapkan terimakasih atas waktu yang telah diluangkan oleh Belly Rampengan selaku kepala desa beserta jajaran yang telah menerima kunjungan silaturahmi awak media dengan baik, semoga hubungan emosional yang baik seperti ini tetap terjaga selalu kedepan,” ucap perwakilan awak media.

(KifliĀ Polapa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here