Kapolres Tanggamus Beri bingkisan pada Personil Pengamanan di PPK dalam rangka Pemilu 2024

49
0

MSM TV, Tanggamus – Dalam rangka memastikan kelancaran tahapan Pemilu 2024, Kapolres Tanggamus, AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si., melakukan pengecekan serta memberikan bingkisan kepada personil pengamanan di PPK, Jumat, 16 Februari 2024, pukul 14.30 WIB.

Pada kunjungannya, Kapolres Tanggamus memulai dari PPK Kecamatan Kota Agung Pusat dan melanjutkan ke PPK Kota Agung Barat serta Kota Agung Timur didampingi Kasi Humas AKP M. Yusuf, S.H., dan Kasi Propam AKP Ujang Wahyudi.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres memberikan apresiasi kepada personil pengamanan atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam menjaga keamanan selama proses pemungutan dan penghitungan suara hingga kotak suara berada di PPK.

“Kami sangat menghargai peran serta semua personil pengamanan dalam menjaga integritas dan keamanan dalam setiap tahapan Pemilu ini. Semoga bingkisan yang diberikan ini dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan semangat dan kinerja mereka,” kata AKBP Rinaldo Aser.

Rangkaian pemeriksaan personel pengamanan di PPK juga akan dilakukan terhadap PPK kecamatan lainya guna memastikan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung sesuai harapan.

Diketahui, sebelumnya juga personel Sidokkes juga melakukan pemeriksaan kesehatan personel pengamanan di PPK, guna mengetahui tingkat kesehatan dan kebugaran personel selama bertugas. (tim)